Jumat, 10 Oktober 2014



Kita sering melihat logo perusahaan, organisasi, lembaga maupun badan usaha. Hamper setiap hari ketika kita pergi kemana saja, mudah kita jumpai logo-logo yang bertebaran dimana-mana. Akan tetapi tidak banyak orang yang mengetahui kekuatan sebuah logo. Yup, beberapa pola, garis yang dipadukan dengan huruf dan warna tersebut menyimpan sebuah kekuatan.

Kita semua pasti tahu, apa yang terbayang ketika kita melihat logo Mc Donald? Dan apa yang kita tangkap ketika kita disuruh membayangkan warung warteg yang ada ada di samping pasar dengan pelayan perempuan setengah baya, yang memakai pakaian seadanya. Pasti berbeda kan? Itulah kekuatan sebuah logo. 
Logo perusahaan


Seorang yang sangat menyukai ayam goreng, ketika disuruh memilih ayam goreng yang dibungkus dengan box yang berlogo kfc, dengan ayam goreng yang dibungkus kantong plastic biasa, kita tentu tau dia akan memilih yang mana? Itulah kekuatan sebuah logo.

Kadang kita tidak habis pikir, teman-teman kita datang setelah mereka makan di dunkin donuts, dengan bangganya mereka bercerita ‘prosesi’ makan disana. Hal ini bagi sebagian orang dianggap lucu dan menggelikan, bagaimana orang bisa berbangga hati ketika sempat mampir makan di satu resto. Toh, saya tidak pernah berbangga hati ketika makan di warteg, pikir dia. Itulah kekuatan sebuah logo!
berbagai logo perusahaan


Ada pula orang yang biasa makan mie, ia tidak pernah makan mie, selain di kedai mie janda misalnya, ketika ada orang yang menawarinya atau mengajaknya makan mie di tempat lain, ia tidak pernah mau. Aneh mungkin bagi sebagian orang, betapa orang sangat ‘fanatik’ hanya untuk urusan makan mie saja. Toh, rasanya juga tidak jauh berbeda. Itulah kekuatan sebuah logo!
Logo perusahaan makanan


Logo adalah sebuah symbol yang mangandung banyak arti dan philosofi. Logo menjadi sebuah pengakuan, kebanggaan, inspirasi kepercayaan, kehormatan, kesuksesan, loyalitas dan keunggulan yang tersirat ke dalam suatu bentuk atau gambar.

So, bagi temen-temen yang sudah punya usaha, sudahkah memiliki logo?

Posting Komentar